Uncategorized

Hal Yang Dicari Google Bots Ketika Mengunjungi Sebuah Blog

Hal Yang Dicari Google Ketika Mengunjungi Sebuah Blog

 Seperti yang kita ketahui bersama Google merupakan search engine terbesar saat ini. Dengan alogaritma-nya yang semakin update membuat mesin pencari paling populer di dunia maya ini mengalahkan search engine yang lain seperti Yahoo, MSN, Yandex, Bing dan lain-lain.

 Salah satu dari sekian alat yang dimiliki Google adalah kemampuan robot-robotnya saat berkunjung ke sebuah blog dan halaman blog untuk mencari sejumlah elemen dari blog tersebut. Elemen-elemen inilah yang dijadikan patokan-patokan olehnya untuk mengukur seberapa penting dan bermanfaat sebuah blog itu.

 Jika dia melihat semua elemen yang ada di blog tersebut memenuhi syarat, maka blog tersebut dicap bernilai dan berguna olehnya. Berikut hal yang perlu diperhatikan jika kita ingin serius mendapatkan posisi terbaik di halaman hasil pencarian :

1. Keyword

 Keyword atau kata kunci yang terdapat dalam text link yang ada di dalam blog atau di blog lain yang mengarah pada blog kita. Semakin banyak links yang mengarah ke blog kita dari blog lain dengan keyword yang bagus dan relevan dengan blog kita, semakin baik untuk mendongkrak posisi blog kita untuk keyword atau kata kunci tertentu.

2. Jumlah Kata Dalam Artikel

 Artikel blog yang setidaknya berisi 200 kata, plus jumlah halaman. Semakin banyak halaman dalam sebuah blog, semakin besar kemungkinan blog tersebut sering tampil di halaman hasil pencarian (SERP) berdasarkan besarnya jumlah keyword yang terdapat dari blog tersebut.

3. Rajin Update Artikel

 Sebarapa sering blog kita diupdate Kita harus sering mengupdate blog, karena semakin sering kita meng-update maka semakin sering pula googlebots mampir ke blog untuk melakukan crawl Setidaknya atau paling sedikit 1 atau 2 kali seminggu blog di-update.

4. Title

 Keyword yang digunakan di title halaman-halaman blog di antara tag <title>. Keyword yang digunakan dalam heading (h1, h2) dan di dalam body dari halaman-halaman blog.

5. Page Rank

 Page Rank dari halaman-halaman blog yang lagi-lagi tergantung dari jumlah link yang mengarah ke blog kita dari blog lain. Pentingnya dari inbound link ini tergantung dari Page Rank dari halaman blog yang me-link halaman blog kita.

6. Inbound Link

 Seberapa cepat kita mendapat inbound link (link yang mengarah ke blog atau halaman), menurut pembahasan di sejumlah ebook, Google akan mencurigai blog-blog yang secara tidak wajar mendapat inbond link dengan cepat, lain halnya jika blog kita blog berita seperti CNN dan sejenisnya.

7. Umur Blog

 Berapa umur blog, berapa usia per halamannya, dan berapa usia link-link yang mengarah ke blog. Secara garis besar, semakin berumur sebuah blog dan semakin berumur link yang mengarah padanya, maka semakin baik.

 Maka jangan menunda-nunda untuk meluncurkan sebuah blog baru, jika kita merasa blog baru kita sudah siap diluncurkan maka langsung saja di luncurkan, agar Google dapat memulai perhitungan umurnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

To Continue Video Access. Please open via Chrome browser