Uncategorized

Cara Redirect 301 Ke Domain Baru Di Blogger

Cara Redirect 301 Ke Domain Baru Di Blogger
Cara Redirect 301 Ke Domain Baru Di Blogger

 Pada kesempatan kali ini yang saya bahas adalah bagaimana mengalihkan URL atau permalink blogspot lama ke permalink blogspot baru (redirect 301),ini juga berlaku pada blog yang sudah menggunakan Top Level Domain.Sehingga jika pengunjung mengetikan alamat blog lama anda, apakah itu pada halaman utama ataupun halaman-halaman artikel maka secara otomatis akan mengarah ke alamat blog baru anda.

 301 redirect atau bisa disebut permanen redirect yang tujuannya digunakan untuk memberitahu bots mesin pencari bahwa halaman yang ada telah dipindahkan ke lokasi (halaman url) baru, sehingga semua tautan permalink lama akan merubah permalink baru, sehingga meminimalisir kerugian peringkat pada SERP (Search Engine Result Pages).

 sebenarnya Redirect 301 hanya bisa dilakukan lewat Server Side. Jika menggunakan JavaScript maka bukan redirect 301.Tapi meskipun bukan redirect 301 Google menganggap redirect menggunakan JavaScript sama seperti redirect 301.Jadi redirect menggunakan JavaScript bisa menjadi alternatif untuk redirect 301.

 Beberapa alasan mengapa kita harus melakukan pengalihan domain ini, diantaranya ;

1. Agar pengunjung tetap kita yang mungkin menyimpan alamat permalink tertentu tidak akan kehilangan apa yang mereka cari sewaktu mengunjungi kembali.
2. Domain Lama dibanned Google Adsense
Jika domain yang telah di banned oleh Adsense, maka kemungkinan untuk diterima kembali menjadi mitra Google Adsense sangat mustahil. Solusinya adalah, semua artikel dipindahkan ke domain baru, lalu di redirect 301 dari domain lama.
3. Nama domain lama kurang bagus.
4. Memiliki beberapa blog yang mana konten nya ingin digabungkan dalam satu domain.
Agar URL blog kita tetap terindex di mesin pencari Google, Yandex, Yahoo, Bing dan sebagainya.

 Inti tujuan atau alasan utama untuk melakukan redirect 301 ini adalah mempertahakan eksistensi pengunjung dan page views blog, ke domain baru. Karena sejatinya pengunjung tetap akan menikmati konten yang dia inginkan, tanpa disadari bahwa dia telah berada di URL domain baru.

Langkah langkah menerapkan redirect 301 di blogger

1. Pastikan anda telah mempersiapkan blog baru atau domain TLD yang baru
2. Buat blog baru ganti domainnya dengan domain yang sudah di siapkan tadi
3. Setelah proses Propagasi domain selesai dan blog baru sudah bisa di akses, login ke blog lama anda , Masuk ke menu Setelan » Lainnya » Impor & backup » Backup Konten

4. Buka kembali blog dashboard domain baru tadi, lalu impor konten yang tadi di download dari blog lama

 Disarankan ketika akan melakukan Impor Konten tidak memilih Publish Otomatis. lakukan publish artikel secara manual, karena permalink blog Baru harus sama persis dengan permalink blog Lama. Terutama permalink halaman postingan

5. Buka dashboar blog lama anda pilih menu Tema » Edit HTML cari kode </head> atau &lt;!--<head>--&gt;&lt;head&gt; lalu letakkan kode dibawah ini diatas kode tersebut

Silahkan ganti https://www.namadomainmu.com dengan domain baru Anda.

6. Simpan tema

7. Buka dashboard blog baru anda buka menu postingan » Draf
silahkan untuk mengedit postingan yang ada di draf dengan menyamakan semua permalink yang ada di blog lama.Edit juga bagian body postingan melalui HTML bukan Compose,mungkin anda menggunakan teknik internal link,yang domainnya di anjurkan untuk di ubah ke domain baru.

8. Selanjutnya kita coba apabila alamat yang kita ketik

Maka secara otomatis akan di alihkan ke halaman seperti di bawah ini

 Agak ribet ya, itu disebabkan karena kompleksitas Blogger tidak diberi fasilitas yang nyaman layaknya WordPress, yang tinggal pakai plugin Velvet Blues dan seluruh permalink seketika berubah domainnya.

 Demikian tutorial singkat tentang Cara Redirect 301 Ke Domain Baru Di Blogger. Apabila masih mengalami masalah bisa kita diskusikan pada kotak komentar, Semoga bermanfaat.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

To Continue Video Access. Please open via Chrome browser