Uncategorized

Adu Fitur Redmi 9, Vivo Y30 Dan Samsung A20s Siapa Lebih Unggul?

Adu Fitur Redmi 9, Vivo Y30 Dan Samsung A20s Siapa Lebih Unggul?

 Sangat menarik untuk melihat persaingan para vendor smartphone khususnya di kelas yang padat yakni kelas menengah. Harga dan fiturnya yang tidak beda jauh. Jadi tidak menherankan, untuk menentukan produk yang bakal dipilih untuk kelas ini cukup sulit.

 Kami bakal menjelaskan fitur-fitur unggulan dari beberapa smartphone kelas menengah yang saat ini membanjiri pasar smartphone di Indonesia. Mulai dari yang terbaru Redmi 9, Samsung A20S dan vivo Y30.

Harga


Redmi 9

Vivo Y30

Samsung A20s

Ram 4GB Rp1.999.000

Rp2,5 jutaan

Rp2 juta – Rp2,1 juta



Disain dan Layar

 Untuk disain dan layar tampilan pada Redmi 9 dan Samsung A20s pada bagian depan hampir mirip karena keduanya mengusung layar dengan notch di bagian atas untuk menampung kamera depan.  Sedikit berbeda dengan vivo Y30 yang mengadopsi layar lubang dan diletakan di pinggir.

 Pada bagian belakang ponsel, ketiganya tampak menggunakan pemindai sidi jari rear mount yang menyatu di bodi. Letak kamera utama Redmi 9 diletakan di tengah, sementara vivo Y30 dan Samsung A20s ada di pinggir.


Redmi 9

Vivo Y30

Samsung A20s

6,5 inci

6,47 inci

6,5 inci

IPS LCD

IPS LCD

IPS LCD

 Ukuran layar Redmi 9 dan Samsung A20s punya kesamaan dengan 6,5 inci sedangkan vivo sedikit lebih dengan 6,47 inci. Ketiganya mengandalkan layar jenis IPS LCD. Untuk Redmi, berdasarkan spesifikasi yang kami kutip dari GSMArena, layarnya sudah dilapisi dengan Corning Gorilla Glass.

 Meski begitu, Redmi 9 lebih unggul karena resolusi layarnya lebih tajam dengan 1080×2340 piksel, dibangkan dengan vivo Y30 dan Samsung A20s yang hanya menggunakan layar 720×1560 piksel. Bahkan, Redmi 9 terasa lebih lapang karena memiliki rasio layar ke bodi mencapai 83%.

Kamera


Redmi 9

Vivo Y30

Samsung A20s

4

4

3

13 MP, f/2.2, 28mm (wide), 1/3.1″, 1.12µm, PDAF
8 MP, f/2.2, 118˚ (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
5 MP, f/2.4, (macro)
2 MP, f/2.4, (depth)

13 MP, f/2.2, (wide), PDAF
8 MP, f/2.2, (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
2 MP, f/2.4, (macro)
2 MP, f/2.4, (depth)

13 MP, f/1.8, 27mm (wide), PDAF
8 MP, f/2.2, 13mm (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
5 MP, f/2.2, (depth)

LED flash, HDR, panorama
Video: 1080p@30fps

LED flash, HDR, panorama
Video: 1080p@30fps

LED flash, panorama, HDR
Video: 1080p@30fps

 Fitur ini mungkin yang paling menjadi acuan buat Anda ketika memilih smartphone baru. Sekarang ini sudah sangat lazim kamera smartphone jumlahnya lebih dari 1, terutama untuk smartphone kelas menengah atas.

 Untuk Redmi 9, vivo Y30 dan Samsung A20s semuanya menawarkan kamera lebih dari dua modul di bagian belakang. Semakin banyak kamera yang ditawarkan semakin banyak modus pengambilan gambar yang bisa Anda nikmati.

 Lalu siapa yang lebih unggul? Di atas kertas jelas Redmi 9 dengan quad kamera mengalahkan dua rival lainnya. Vivo memang sama-sama menawarkan 4 modul kamera, namun spesifikasi kamera makro yang ditawarkan tidak sebaik Redmi 9. (lihat table).

 Redmi 9 dan vivo Y30 menawarkan modus pengambilan gambar yang lebih lengkap seperi, wide, ultra wide, depth (bokeh) dan makro. Samsung A20s hanya memiliki tiga modul kamera belakang, minus kamera makro.

Kinerja


Redmi 9

Vivo Y30

Samsung A20s

Chipset Mediatek Helio G80 (12 nm)

Chipset Mediatek MT6765 Helio P35 (12nm)

Chipset Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 (14 nm)

CPU Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A75 & 6×1.8 GHz Cortex-A55)

CPU Octa-core (4×2.35 GHz Cortex-A53 & 4×1.8 GHz Cortex-A53)

CPU Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53

GPU Mali-G52 MC2

GPU PowerVR GE8320

GPU Adreno 506

Tipe memori LPDDR 4

Tipe memori LPDDR 3

Tipe memori LPDDR 4

OS Android 10, MIUI 12

OS Android 10, Funtouch 10.0

OS Android 9.0 (Pie), upgradable to Android 10, One UI 2.0

 Kinerja smartphone dipengaruhi oleh spesifkasi chipset juga kapasitas RAM yang ditawarkan. Kebetulan, ketiga smartphone yang kami komparasi ini memiliki varian RAM 4GB, namun ketiganya menggunakan merek dan tipe chipset yang berbeda.

 Redmi 9 dan vivo Y30 mengandakan chipset besutan Mediatek sementara Samsung A20s mengandalkan chipset besutan Qualcomm. Detailnya, Redmi 9 menggunakan chipset Helio G80, vivo Y30 dengan  Helio P35 dan Samsung A20s dengan Snapdragon 450.

 Lalu apakah chipset Snapdragon lebih unggul dari Mediatek? Belum tentu. Untuk mengetahuinya kita harus mengupas jeroan masing-masing chipset. (lihat table)

 12nm dipercaya lebih efisien ketimbang Snapdragon 450 yang menggunakan 14nm.  Selain itu, tipe memori Snaodragon 450 yang masih menggunakan LPDDR 3 jelas sudah terkesan jadul ketimbang LPDDR 4 yang pasti lebih baru.

 Sekarang kita bandingkan antara Helio G80 dengan Helio P35. Dari table yang sama bisa kita lihat bahwa CPU clock Helio P35 memang terasa lebih cepat vdengan perbandingan 2.3 GHz vs 2.0 Ghz. Tetapi tak sesederhana itu, sebab Helio seri G ini sejatinya menawarkan kelebihan bagi mereka yang menyukai game. Ini dibuktikan dengan dengan chip grafis / GPU yang lebih baik yakni 950 Mhz dibandingkan dengan Helio P35 yang hanya 680 MHz.

 Apalagi, chipset Helio G80 memang sudah dibekali dengan MediaTek HyperEngine Game Technology yang menjamin kenyamanan meskipun berlama-lama memainnkan game, performa yang lebih halus disetiap adegan yang intens serta kondumsi daya yang lebih efisien. Jadi, bagi Anda yang mengidamkan kinerja smooth untuk game dan video atau aplikasi multimedia, Redmi 9 lebih baik.

Baterai


Redmi 9

Vivo Y30

Samsung A20s

Non-removable Li-Po 5020 mAh battery

Non-removable Li-Po 5000 mAh battery

Non-removable Li-Po 4000 mAh battery

Charging: Fast charging 18W

Charging: Charging 10W

Charging: Fast charging 15W

 Pertimbangan yang tak kalah penting dalam memilih smartphone adalah kapasitas baterai yang ditawarkan. Oleh karena makin banyak pekerjaan yang dilakukan via smartphone maka juga dibutuhkan perangkat yang bisa menemani Anda seharian.  Selain itu, dukungan fast charging juga penting.Kapasitas baterai yang besar tentu akan lebih serasi dengan fast charging.

 Redmi 9 dan vivo Y30 menawarkan kapasitas baterai yang lebih besar. Baterai Redmi 9 berkapasitas 5020 mAh  dan kapasitas baterai vivo Y30 adalah 5000 mAh. Sementara Samsung A20s hanya menawarkan baterai 4000 mAh.

 Kapasitas baterai Redmi sedikit lebih unggul dari vivo Y30 dan menang telak dari Samsung A20s.Selain itu, Redmi 9 juga lebih unggul karena mendukung fast charging 18W, sedangkan Samsung A20s mendukung fast charging 15 W dan vivo Y30 menawarkan fast charging 10W.

 Kesimpulannya, Redmi 9 lebih kompetitif dengan harga yang lebih murah, punya 4 kamera utama, baterai lebih besar dan lebih cocok untuk Anda yang gemar main game serta menggunakan fitur multimedia.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

To Continue Video Access. Please open via Chrome browser