Cara Terbaru Custom Domain Blogspot di Niagahoster
Lalu bagaimana cara custom domain blogspot ini dilakukan?
2. Selanjutnya klik pada Setelan. Scrool kebawah hingga Anda menemukan bagian Memubliskasikan, Disini akan terlihat alamat blog blogspot yang Anda miliki klik pada bagian Domain kustom.
3. Selanjutnya Halaman pop-up akan muncul pada layar. Isi kolom isian Domain kustom dengan nama domain Anda. Pastikan Anda mengisikannya dengan format lengkap, misalnya www.domainanda.com. Kemudian, klik tombol SIMPAN.
4. Anda akan mendapati pesan berwarna merah yang berisi rincian CNAME 1 dan CNAME 2, lengkap dengan Destination-nya. Dalam contoh kami, rinciannya adalah sebagai berikut.
5. Catat rincian CNAME tersebut. Anda memerlukannya untuk konfigurasi nama domain di Member Area Niagahoster. Biarkan navigasi pada halaman ini tetap tertampil. Selanjutnya, buka tab baru pada browser Anda untuk masuk ke Member Area Niagahoster.
6. Pada dashboard member area niagahoster klik bidang Domain. Selanjutnya klik Kelola Domain.
7. Anda akan diarahkan ke halaman Pengaturan Domain. Pilih tab DNS Management, kemudian klik tombol Blogspot pada bagian bawah.
8. Selanjutnya masukkan ke 2 rincian CNAME pada kolom yang tersedia, sesuai dengan informasi yang Anda dapatkan pada dashboard Blogger. Dalam contoh ini, rincian CNAME kami adalah sebagai berikut. Klik tombol Save Record untuk menyimpan.
9. Selamat! Pengaturan nama domain untuk website Blogspot Anda telah berhasil ditambahkan pada Member Area Niagahoster. Klik tombol Kembali dan Anda akan diarahkan ke halaman DNS Management.
Anda dapat melihat CNAME 1 & CNAME 2 telah secara otomatis ditambahkan pada halaman DNS Management.
Jika penyimpanan tidak dapat dilakukan, kemungkinan nama domain Anda masih dalam masa propagasi agar dapat dikenali sistem Blogger. Proses propagasi ini dapat memakan waktu hingga beberapa jam setelah pengaturan dilakukan. Tunggu dan coba kembali di lain waktu. Apabila permasalahan masih terjadi, silakan hubungi Customer Success Agent Niagahoster.
11. Selanjutnya aktifkan pengalihan domain dan pengalihan HTTPS
12. Selanjutnya klik Lihat blog.
13. Selamat Anda telah berhasil mengcustom domain blogspotnya.
Jika blog masih belum dapat diakses, kemungkinan domain Anda masih dalam masa propagasi agar dapat dikenali sistem Blogger. Proses propagasi ini dapat memakan waktu hingga beberapa jam setelah pengaturan dilakukan.
Tunggu dan coba kembali di lain waktu. Apabila permasalahan masih terjadi, silakan hubungi Customer Success Agent Niagahoster.
Demikian postingan mengenai Cara Terbaru Custom Domain Blogspot di Niagahoster, semoga apa yang saya bagikan bermanfaat bagi Anda semua. Apabila ada pertanyaan silahkan meninggalkan komentar yang relevan di kotak komentar dibawah. Sekian dan terimakasih atas kunjungannya.